Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

STS MP Seni Budaya Kelas 4 Semester 2 (Soal dan Jawaban Sumatif Tengah Semester - STS)

 

Sumatif Tengah Semester (STS)

Nama Sekolah  : ............................
Mata Pelajaran : Seni Budaya
Kelas                : IV (empat)
Semester          : 2 (dua)
Waktu              : 90 menit
Hari,Tanggal   : .............................
Nama              : ..............................

I.    Petunjuk Umum.

  • Berdo’alah sebelum mengerjakan!
  • Isi identitas kamu pada lembar soal menggunakan pena.
  • Jagalah lembar soal agar tidak rusak, sobek, ataupun terlipat.
  • Jumlah soal sebanyak 35 butir dengan 20 (dua puluh) pilihan ganda, 10 (sepuluh) isian dan 5 (Lima) uraian.
  • Periksa dan bacalah setiap butir soal dengan seksama sebelum kamu menjawabnya.
  • Laporkan kepada pengawas bila ada yang kurang jelas.
  • Pilih jawaban yang kamu anggap paling benar.
  • Periksa kembali pekerjaan kamu sebelum diserahkan kepada pengawas.
  • Lembar soal tidak boleh dicoret-coret.
  • Apabila ada jawaban yang dianggap salah pada soal pilihan ganda maka berilah tanda sama dengan (=), kemudian berilah tanda silang (X) pada jawaban lain yang kamu anggap benar.
  • Apabila ada jawaban yang dianggap salah pada soal isian/uraian maka berilah tanda garis (---), kemudian tulis jawaban lain yang kamu anggap benar.

II.      Petunjuk Khusus

A.      Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D sebagai jawaban yang benar.
1.       Salah satu unsur musik mengenai keras dan lembutnya bunyi yang memiliki peran penting dalam membantu mengekspresikan suatu ide komposisi musik, disebut...
A. Harmonika
B. Dinamika
C. Nada
D. Tangga nada

2.       Dinamika yang terjadi akibat masa bunyi, jika masa bunyi besar maka bunyi akan menjadi kuat, begitu juga sebaliknya, jika masa bunyi sedikit, bunyi yang dihasilkan akan cenderung tipis, termasuk kelompok dinamika jenis....
A. Dinamika volume
B. Dinamika register
C. Dinamika soundmass
D. Dinamika forte

3.       Apakah yang dimaksud dengan dinamika fortissimo?
A. Lembut
B. Agak keras
C. Keras sekali
D. Lembut sekali

4.       Bagaimanakah simbol yang melambangkan bunyi yang perlahan-lahan menjadi besar?
A. dim.
B. cresc.
C. sf
D. pp

5.       Perhatikan gambar dibwah ini!. Manakah gerakan dirigen untuk memimpin lagu 2/4?


6.       Memiliki kepekaan mendengar yang baik, dalam arti mampu mendengar dengan baik selisih antara dua nada, merupakan salah satu syarat menjadi....
adalah m
A. artis
B. dirigen 
C. penyanyi
D. vokalis

7.       Perhatikan gambar dibAwah ini!.
Gambar diatas dilakukan oleh dirigen, yamg merupakan tanda...
A. dirigen siap
B. dirigen memulai lagu
C. dirigen sedang memimpin lagu
D. dirigen selesai

8.       Dibawah ini adalah contoh-contoh lagu anak anak, kecuali....
A. Indonesia Raya
B. Naik Delman
C. Tik –tik Bunyi Hujan
D. Bintang Kecil

9.       Termasuk ke dalam kategori apakah lagu "Syukur"?
A. Lagu anak
B. Lagu daerah
C. Lagu nasional
D. Lagu wajib nasional

10.     Berasal dari daerah manakah lagu "Sajojo"?
A. Maluku
B. Papua
C. Nusa Tenggara Timur
D. Riau
 11.    Membuat cetakan yang dapat digunakan untuk mentransfer gambar atau tulisan dari cetakan ke media karya, termasuk pada seni....
A. grafis
B. lukis
C. suara
D. pahat

12.     Pabrik kertas pertama didirikan di negara....
A. Inggris
B. Indonesia
C. Italia
D. India

13.     Di Indonesia seni grafs telah muncul dari sejak zaman purba dengan ditemukannya cap tangan di gua-gua prasejarah, di daerah....
A. Sumatera
B. Jawa
C. Kalimantan
D. Sulawesi

14.     Dibawah ini adalah bahan bahan untuk membuat Seni cetak grafs dalam bentuk sederhana, kecuali... 
A. ketela.
B. kentang.
C. semen
D. singkong

15.     Seni cetak lebih dikenal dengan sebutan seni....
A. grafis
B. lukis
C. suara
D. pahat

16.     Karya seni rupa yang menggunakan gambar dan tulisan sebagai dua unsur yang disatukan disebut...
A. menggambar
B. melukis
C. Komik
D. memahat

17.     Komik serial Si Buta dari Gua Hantu dibuat oleh ....
A. Hasmi
B. Ganes TH
C. Tatang S 
D. Raden Ahmad

18.     Komik yang dibuat dengan menggambar atau menulis secara manual, disebut komik....
A. konvensional 
B. kolase
C. buku
D. edukasi

19.     Dibawah ini yang termasuk jenis-jenis komik, kecuali....
A. konvensional 
B. kolase
C. menggambar
D. edukasi

20.     Membuat komik dengan memotong/menggunting beberapa foto/gambar figur/objek dari majalah/koran/buku, selanjutnya ditempel pada kertas polos dan dirangkai dalam sebuah cerita, merupakan cara membuat komik jenis....
A. konvensional 
B. kolase
C. buku
D. edukasi

B.    Jawablah pertanyaan dibawah ini!.

21.     Sebutkan 3 macam lagu daerah beserta asalnya yang kamu ketahui!....
22.     Jelaskan istilah dinamika yang tepat untuk mendeskripsikan bunyi yang sangat lembut?....
23.     Sebutkan 3 jenis dinamika musikal.
24.     Pada lagu "Terima Kasih Guruku", gerakan yang dipakai adalah gerakan birama....
25.     Sebutkan ciri-ciri lagu anak-anak?....
26.     Sebutkan tiga bahan yang bisa digunakan untuk latihan membuat stempel, yaitu....
27.     Karya-karya seni grafis dengan media cukilan kayu juga banyak ditemukan di negara-negara timur, yaitu...
28.     Penemuan seni cetak grafis tertua yang ditemukan di timur dunia, tepatnya dinegara...
29.     Komik humor serial Petruk merupakan karya....
30.     Siapa saja tokoh-tokoh yang bisa dibuat komik?....

C.    Jawablah pertanyaan dibawah ini!.

31.   Bagaimanakah cara memainkan dinamika diminuendo?...
32.   Jelaskan alasan jenis lagu nasional wajib diajarkan di sekolah?...
33.   Jelaskan makna lirik dalam lagu Ibu Pertiwi?...
34.   Sebut 3 jenis komik?....
35.   Jelaskan cara membuat komik Konvensional!....

- SELAMAT MENGERJAKAN-

Sumber Materi .
Buku Siswa dan Guru Kelas IV Kurikulum Merdeka.

Post a Comment for "STS MP Seni Budaya Kelas 4 Semester 2 (Soal dan Jawaban Sumatif Tengah Semester - STS)"