Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Panduan Peminjaman Pengembalian Koleksi Pada Program Aplikasi INLISLite Versi 3



Assalamu'alaikum...
Semoga khabar baik dan Allah SWT senantiasa melindungi kita semua. Amin. Pada kesempatan ini Admin akan berbagi informasi tentang Panduan Praktis Transaksi Peminjaman, Perpanjangan Peminjaman, dan Pengembalian Koleksi Pada Program Aplikasi INLISLite Versi 3. Aplikasi ini digunakan untuk memudahkan pengelolaan perpustakaan. Dibawah ini Admin akan menyampaikan beberapa langkah aplikasi yang dikutip dari File Panduan Praktis Transaksi Peminjaman, Perpanjangan Peminjaman, dan Pengembalian Koleksi Pada Program Aplikasi INLISLite Versi 3.

1.       Persiapan
Kegiatan peminjaman dan pengembalian koleksi / sirkulasi bahan pustaka adalah bagian dari pelayanan perpustakaan. Koleksi yang telah diadakan dan diolah tentunya akan dimanfaatkan oleh anggota perpustakaan, salah satunya untuk dipinjam dan dibawa pulang hingga batas waktu yang ditentukan. Dengan tersedianya sarana otomasi untuk sirkulasi ini maka proses peminjaman dan pengembalian akan menjadi lebih cepat. Pada program aplikasi INLISLite versi 3, transaksi peminjaman dan pengembalian koleksi ini membutuhkan:
a. Kode anggota (hanya untuk bertransaksi peminjaman) yang merupakan kombinasi angka dan/atau huruf dan/atau karakter lainnya seperti tanda strip, garis miring, dan sebagainya. Kode anggota ini biasanya ditempatkan pada bagian muka kartu anggota agar mudah dilihat. Bentuk fisik kode anggota dapat berbentuk:
  • Tulisan manual (baik hasil tulisan tangan atau menggunakan mesin ketik)
  • Kode bar (barcode)
  • Pita magnetik (magnetic tape)
  • Keping RFID (Radio Frequency Identifier tag)
b. Kode koleksi (untuk bertransaksi peminjaman, perpanjangan, maupun pengembalian) yang merupakan kombinasi angka dan/atau huruf dan/atau karakter lainnya seperti tanda strip, garis miring, dan sebagainya. Kode koleksi ini ditempatkan pada salah satu sisi koleksi yang mudah dilihat dan tidak boleh sama antara satu eksemplar dengan eksemplar lainnya. Bentuk fisik kode koleksi ini dapat berupa:
  • Tulisan manual (baik hasil tulisan tangan atau menggunakan mesin ketik)
  • Kode bar (barcode)
  • Pita magnetik (magnetic tape)
  • Keping RFID (Radio Frequency Identifier tag)
c. Pemindai kode bar (barcode scanner) jika menggunakan kode bar (barcode)
d. Pembaca pita magnetik (magnetic tape reader) jika menggunakan pita magnetik
e. Pembaca RFID tag (RFID reader) jika menggunakan keping RFID

Perlu diketahui juga bahwa perhitungan jumlah hari peminjaman, jumlah hari perpanjangan peminjaman, jumlah keterlambatan pengembalian, dan jumlah denda yang terjadi akan dihitung secara otomatis oleh sistem berdasarkan :
  • Pengaturan peminjaman pada jenis anggota
  • Pengaturan peminjaman pada jenis bahan pustaka
  • Pengaturan peminjaman berdasarkan tanggal
  • Pengaturan peminjaman berdasarkan hari
  • Pengaturan layanan Sabtu dan Minggu
  • Master hari libur
Sebelum melakukan kegiatan tersebut di atas, pastikan Anda telah memiliki akun user yang telah didaftarkan oleh seseorang yang berperan sebagai Administrator program aplikasi INLISLite versi 3 yang digunakan di tempat Anda bekerja.

2.       Masuk Back Office INLISLite versi 3
Untuk masuk ke Back Office INLISLite versi 3, pastikan Anda telah memiliki akun telah diberi hak akses untuk bekerja pada modul Sirkulasi.

Gambar 1. Tampilan halaman login back office 
INLISLite versi 3 
Cara login adalah sebagai berikut:
  • Isikan username Anda pada kotak isian sebelah kiri, dan password Anda pada kotak isian sebelah kanan
  • Klik tombol Sign In
  • Jika tidak terjadi kesalahan saat proses login, Anda akan ditanyakan lokasi cabang perpustakaan berkerja Anda saat ini, misalnya "Perpustakaan Pusat"




Gambar 2. Tampilan dashboard Back Office
INLISLite versi 3
Anda akan dihantarkan kepada halaman dashboard (beranda) back office INLISLite versi 3 seperti gambar 2 disamping ini.









Gambar 3. Menu-menu program 
untuk pencatatan transaksi 
peminjaman/pengembalian 
INLISLite versi 3

Lihatlah panel kiri, di sana terdapat menu program yang terkait dengan kegiatan pencatatan peminjaman dan pengembalian koleksi, yaitu menu Sirkulasi. (Gambar 3)
















3.       Mencatat Transaksi Peminjaman
Untuk memulai pencatatan transaski peminjaman, pastikan Anda telah memegang kartu anggota yang akan meminjam serta koleksi (misalnya buku) yang akan dipinjam.
Berikut ini adalah langkah-langkah pencatatan transaksi peminjaman:
a. Pada panel kiri, klik menu Sirkulasi sehingga memunculkan sub-sub menu di bawahnya
 
Gambar 4. Tampilan form Entri Peminjaman
b. Klik submenu Entri Peminjaman sehingga pada panel kanan tertampil form Entri Peminjaman seperti gambar 4.

 

c. Pastikan Anda telah melihat kursor mouse pada ruas Nomor Anggota.
d. Masukkan kode anggota dengan cara memindai kode bar, membaca pita magnetik, membaca RFID
kartu anggota, atau mengetikkan langsung kemudian menekan tombol enter pada keyboard
e. Sistem akan menolak anggota yang akan bertransaksi apabila
∎ Anggota belum aktif
∎ Masa berlaku keanggotaan telah habis
∎ Anggota tidak memiliki hak akses terhadap lokasi perpustakaan yang dipilih oleh petugas saat login

Gambar 5. Data ringkas anggota
pada form entri peminjaman
f. Jika tidak terjadi penolakan atau kesalahan, maka akan muncul data ringkas dari anggota yang sedang bertransaksi, seperti contoh gambar berikut ini:










 
g. Pastikan kursor mouse telah menempati ruas yang bertuliskan “masukkan no barcode” di atas keranjang peminjaman
h. Masukkan kode koleksi dengan cara memindai kode bar, membaca pita magnetik, membaca RFID kartu anggota, atau mengetikkan langsung kemudian menekan tombol enter pada keyboard
i. Sistem akan menolak koleksi yang akan dipinjam apabila:
∎ Status ketersediaan koleksi tidak dalam kondisi “Tersedia”
∎ Anggota tidak memiliki hak akses terhadap kategori koleksi yang akan dipinjam
∎ Kuota peminjaman koleksi telah habis (sesuai dengan pengaturan jenis anggota, pengaturan sirkulasi berdasarkan jenis koleksi, pengaturan sirkulasi berdasarkan tanggal, atau pengaturan koleksi berdasarkan nama hari)

Gambar 5. Data ringkas anggota
pada form entri peminjaman
j. Jika pemasukan kode koleksi berhasil, maka data ringkas koleksi tersebut akan tampil pada Keranjang Peminjaman, seperti gambar 5.








k. Masukkan kode koleksi berikutnya yang akan dipinjam sehingga masuk ke dalam keranjang peminjaman tersebut
l. Untuk membatalkan koleksi yang telah masuk ke dalam keranjang, klik tombol Batal yang ada di sebelah kanan

Gambar 5. Data ringkas anggota
pada form entri peminjaman
m. Untuk menyimpan transaksi peminjaman, klik tombol Simpan yang ada di atas form entri peminjaman




n. Jika transaksi peminjaman berhasil, maka akan muncul pemberitahuan serta menampilkan tombol Cetak Slip Peminjaman dan Cetak Struk Pengembalian
o. Jika Anda memerlukan bukti peminjaman dalam bentuk tercetak ukuran A4 maka klik tombol Cetak Slip Peminjaman, tetapi jika diinginkan bukti dalam ukuran struk (lebar 8 cm) maka klik tombol Cetak Struk Pengembalian
p. Klik tombol Selesai untuk mengakhiri transaksi peminjaman

Penjelasan diatas adalah 3 langkah dalam Panduan Praktis Transaksi Peminjaman, Perpanjangan Peminjaman, dan Pengembalian Koleksi Pada Program Aplikasi INLISLite Versi 3, secara lebih jelas dan rinci telah admin siapkan filenya. Semoga Bermanfaat. Mohon maaf banyak kekurangan, saran dan masukan sangat berarti untuk perbaikan kedepan, jika bermanfaat dan membantu silahkan di SHARE. Terima kasih atas kunjungannya dan jangan lupa KLIK IKUTI di kolom FOLLOWERS supaya memperoleh informasi POSTINGAN terbaru. Bp/Ibu Pejuang Literasi terus berkarya demi Anak Bangsa dan bisa membaca On Line atau Download Panduan Praktis Transaksi Peminjaman, Perpanjangan Peminjaman, dan Pengembalian Koleksi Pada Program Aplikasi INLISLite Versi 3 dibawah ini. Wassalamu'alaikum...

Post a Comment for "Panduan Peminjaman Pengembalian Koleksi Pada Program Aplikasi INLISLite Versi 3"